Senin, 29 April 2024

Outdoor learning di wisata "Jogja Bay Waterpark"

 


Minggu, 28 april 2024. Siswa-siswi SMP Negeri 2 Sugio melakukan outdoor learning hari ke dua di "Jogja Bay Waterpark". Apa itu Jogja bay?Jogja Bay Waterpark atau Jogja Bay adalah salah satu taman wisata air atau waterpark terbesar di Asia Tenggara yang berlokasi di Yogyakarta, Indonesia. Taman wisata air ini dibuka secara resmi pada 20 Desember 2015


Konsep yang diusung Jogja Bay ialah perpaduan konsep antara tradisi Jogja dan tokoh bajak laut Eropa.

Jogja Bay Waterpark menyajikan sebuah perkampungan tua bajak laut yang bernuansa Tropical Lust yang penuh dengan tanaman hijau dan thematic old pirates.


Wahana Jogja Bay ini dikemas secara khusus untuk permainan dan edukasi. di mana, pengunjung akan disuguhkan dengan wahana yang berpadu dengan gempa bumi dan juga tsunami. 


Selain beberapa wahana, pengunjung juga bisa membeli merchandise di Jogja Bay Store dengan bentuk kapal besar seperti kapal bajak laut. Di kawasan Jogja Bay juga terdapat beberapa restoran yang menyediakan aneka sajian seperti Freid Chicken,cemilan minuman dan sebagainya.


Penulis : Yerry marcello f.s

Kelas : 8C


Outdoor learning smp negeri 2 sugio di malioboro Yogyakarta

 



SMPN 2 sugio mengadakan kegiatan outdoor learning yang dilaksanakan pada hari jumat-minggu tanggal 26-28 april 2024

Kegiatan ini ini diikuti seluruh siswa SMPN 2 sugio kegiatan ini di buka oleh Bapak Nurhadi , S.Pd, M.E selaku kepala sekolah di SMPN 2 sugio 


Pada tanggal 28 april 2024 kita mendatangi tempat wisata maupun tempat oleh oleh . Salah satunya adalah malioboro , malioboro salah satu pusat wisata belanja di jogja , yang banyak menawarkan berbagai baju,souvenir dengan harga murah.


Penulis : arnelyta farahdinna s.

Kelas : 8A

Outdoor learning smp negeri 2 sugio di candi arjuna





pagi hari ini smp negeri 2 sugio melakukan outdor learning dengan tujuan wisata pertama adalah komplek arjuna pada sabtu 27 april 2024, di namakan komplek arjuna karena candi di dalam kawasan tersebut lebih dari 1 yaitu 5 candi.


didalam kawasan tersebut terdapat 5 candi yang di bangun pada abad ke 7 - 8, candi arjuna di bangun paling awal atau bangunan pertama yang berdiri. 


5 candi itu diantara lain candi srikandi, candi semar, candi puntadewa, candi sembadra dan candi terbesar dinamakan candi arjuna. 


candi arjuna saat ini masih di gunakan untuk tempat beribadah umat hindu terutama umat hindu yang menganut syiwa, namun yang boleh masuk ke dalam candi ini hanya imam umat hindu saja.


begitu pula dengan fungsi candi candi tersebut, candi candi tersebut memiliki fungsi yang berbeda beda diantara lain :

- candi arjuna, candi puntadewa, dan candi sembadra berfungsi sebagai tempat pemujaan terhadap para dewa syiwa

- ⁠candi semar berfungsi sebagai pendopo

- ⁠candi srikandi berfungsi untuk menyembah 3 dewa yaitu dewa Syiwa, Brahma, dan Wisnu


didalam kawasan komplek candi arjuna juga terdapat bekas pahatan candi di wisata ratapan angin yang di letakan di kawasan komplek candi arjuna.

Penulis: Aline Lovely E.

Kelas: 8D

Kamis, 11 Mei 2023

SUMATIF AKHIR JENJANG KELAS 9 SMP NEGERI 2 SUGIO



Siswa siswi  kelas 9 SMP Negeri 2 Sugio mengikuti sumatif akhir jenjang (SAJ), yang terbagi menjadi 10 ruangan. Kegiatan ini dimulai pada hari Senin, tanggal 8 mei 2023 sampai dengan hari Sabtu, tanggal 13 mei 2023. Kegiatan ini di adakan sebagai bentuk evaluasi atau tes yang mengukur pencapaian hasil kompetensi belajar siswa. Setiap kelas di bagi menjadi 2 ruangan, mengikuti absensi siswa masing-masing. Yang mana satu rungan terdiri dari 12 sampai 16 siswa setiap 1 ruangan.

 Para siswa siswi mengerjakan dengan serius dan semangat untuk mendapatkan nilai terbaik dan mendapakan hasil yang maksimal. Ujian dimulai dengan tanda bel berbunyi pada pukul 07:30 dan pengawas ujian pun memasuki ruangannya masing-masing, sesuai jadwal yang sudah di tetapkan oleh sekolah.

Harapannya siswa siswi yang mengikuti sumatif akhir jenjang semoga bisa masuk ke sekolah incarannya dan lulus dengan hasil yang memuaskan.

Nama: Daffa kinan s.
Kelas: 8A

Selasa, 14 Maret 2023

Outdoor lening SMP negeri 2 Sugio ke pantai Kukup


Pada tanggal 7-maret-2023 siswa/siswi SMP negeri 2 Sugio Melaksanakan outdoor lening yang salah satu nya berkunjung ke wisata yaitu pantai Kukup 

Pantai Kukup ini terletak di desa kemadang, kecamatan tanjungsari, kabupaten gunung kidul, di jogjakarta 

Pantai Kukup adalah salah satu pariwisata di Jogja yang sering di kunjungi oleh orang" bukan hanya dari sekolah tetapi juga masyarakat setempat, di salah satu ujung pantai Kukup terdapat pulau yang sangat indah pulau itu bernama jumino

Selly May F. (8E)

Senin, 13 Maret 2023

Museum Dirgantara

08/03/23
Siswa/i SMP Negeri 2 Sugio melakukan study tour hari ke dua di "Museum Dirgantara". Apa itu Museum Dirgantara?Museum Pusat TNI AU "Dirgantara Mandala" adalah museum yang digagas oleh TNI Angkatan Udara untuk mengabadikan peristiwa bersejarah dalam lingkungan TNI AU, bermarkas di kompleks Pangkalan Udara Adi Sutjipto, Yogyakarta.

Museum ini didirikan dengan berdasarkan dua hal utama yaitu:

Mendokumentasikan segala kegiatan dan peristiwa bersejarah dalam bertumbuhnya TNI Angkatan Udara

Nilai-nilai luhur perjuangan 1945, yang bisa diwariskan kepada para anak cucu negeri ini.

Berdasarkan dua hal tersebut, dituangkan dalam Keputusan Menteri/Panglima Angkatan Udara Nomor 491 tanggal 6 Agustus 1960 tentang dokumentasi, sejarah dan museum Angkatan Udara Republik Indonesia, yang baru bisa diwujudkan dalam bentuk embrio pada tanggal 21 April 1967 dan dibawah pembinaan Asisten Direktorat Hubungan Masyarakat Angkatan Udara Republik Indonesia.

Kunjungan ke musium dirgantara ini bertujuan untuk mengetahui tentang AU dan sejarah nya dan juga pesawat-pesawatnya

Berbagai koleksi maupun benda bersejarah TNI AU dipamerkan dalam ruangan berbeda dengan nama sebagai berikut:

Pesawat C-130B Hercules T 301
Ruang Utama; berisikan koleksi lambang TNI AU beserta jajarannya, foto KASAU dari tahun 1946 hingga sekarang yang dilengkapi dengan Kode QR. Selain itu ia juga memuat patung para pahlawan nasional dari TNI AU, foto para tokoh penerima bintang Swabuana Paksa, tanda pangkat TNI AU serta tanda-tanda kehormatan militer.

Ruang Kronologi; menggambarkan sejarah perjuangan dan perkembangan TNI AU dari Proklamasi Kemerdekaan Indonesia.

Ruang Pahlawan dan Seragam TNI AU; berisikan benda-benda koleksi yang pernah dipakai oleh pahlawan TNI AU dan seragam TNI AU dari tahun 1946 sampai dengan sekarang.
Ruang Kotama; berisikan benda-benda koleksi yang berhubungan dengan Kotama di jajaran TNI AU diantaranya:

Korps Pasukan Khas TNI AU, Kodikau, AAU, Sekolah Staf dan Komando Angkatan, Udara, Koharmatau, Koopsau, Kohanudnas.

Perkembangan Sekolah Penerbang
TNI AU, dan
Benda koleksi yang pernah dimiliki oleh mantan Kepala Staf TNI Angkatan Udara

Ruang Alutsista I & II; berisikan koleksi alat utama sistem senjata udara yang pernah dipergunakan oleh TNI AU dari tahun 1945 sampai dengan 1980-an.

Ruang Diorama I; berisikan 4 buah diorama
Ruang Diorama II; berisikan 3 buah diorama
Ruang Diorama III; berisikan 16 buah diorama
Ruang Diorama SKSD Palapa
Ruang Minat Dirgantara
Ruang Mini Teater
Dll.

Osis

Rabu, 08 Maret 2023

OUTDOOR LEARNING SMP NEGERI 2 SUGIO KE GUA PINDUL

Pada hari selasa (07/03/2023) SMPN 2 SUGIO melaksanakan outdoor learning di Gua Pindul yg dimana objek wisata berupa gua yang terletak di Desa Bejiharjo, Kecamatan Karangmojo, Kabupaten Gunungkidul. Anak-anak SMP NEGERI 2 SUGIO seluruhnya juga ikut menyusuri gua yang dilakukan dengan menaiki ban pelampung di atas aliran sungai bawah tanah di dalam gua.

Gua pindul ini memiliki Aliran sungai bawah tanah dimulai dari mulut gua sampai bagian akhir gua, di dalam gua terdapat bagian sempit yang hanya bisa dilewati satu ban pelampung, sehingga biasanya wisatawan akan bergantian satu per satu untuk melewati bagian ini.

Panjang gua pindul adalah 350 meter dengan lebar 5 meter dan jarak permukaan air dengan atap gua 4 meter, penelusuran gua pindul memakan waktu kurang lebih selama satu jam yang berakhir pada sebuah dam, aliran sungai yang berada di dalam Gua Pindul.


Outdoor learning di wisata "Jogja Bay Waterpark"

  Minggu, 28 april 2024. Siswa-siswi SMP Negeri 2 Sugio melakukan outdoor learning hari ke dua di "Jogja Bay Waterpark". Apa itu J...